Daftar Upah Harga Borongan Bangunan 2020 Semua Pekerjaan

Gaji Pekerja Harian Bangunan - Dalam setiap pengerjaan terkadang kita membutuhkan bantuan yang lebih ahli dan sudah terbiasa untuk mengerjakan segala sesuatu keperluan. Misalnya saja dalam pembuatan rumah, tentu yang dibutuhkan yaitu tukang dan kuli bangunan. Dimana dari pekerja tersebut untuk masalah pembayaran terkadang ada dengan sistem borongan atau harian. Untuk upah pekerja borongan biasanya dihitung berdasarkan perkiraan sampai kapan terselesainya proses pengerjaan. Namun berbeda bagi para pekerja bangunan harian dari mulai tukang besi, tukang batu, tukang gali tanah, tukang kayu, tukang cat dan pekerja lainnya. Dari semua pekerjaan tersebut memiliki patokan harga upah borongan kuli bangunan yang tidak sama.
Upah Pekerja Borongan @ nasional.kontan.co.id
Seperti yang diketahui bahwa harga upah pekerja hampir di setiap kota di Indonesia memiliki patokan yang tidak sama. Mengingat untuk proses pembangunan dan harga material di setiap kota memiliki patokan yang berbeda. Jadi baik itu bangunan milik pemerintah, bangunan fasilitas umum hingga borongan untuk perumahan tentu memiliki harga yang tidak sama. Untuk itu, pada kesempatan kali ini kami akan membahas bagai mana cara menghitung biaya pekerja bangunan harian maupun borongan. Dengan begitu anda akan menjadi lebih mudah dalam menentukan hasil akhir sampai berapa budget yang perlu dikeluarkan mulai dari pembelian material hingga upah pekerja.

Dengan perbedaan upah atau gaji pekerja bangunan di berbagai daerah sebenarnya tidak akan berbeda jauh. Contoh saja jika di kota jakarta memiliki harga upah pekerja yang mahal, maka biaya hidup untuk makan juga besar. Namun yang membedakan besarnya upah yaitu masalah tingkat kesulitan pekerjaan yang dilakukan, misalnya untuk tukan pasang keramik tentu akan jauh lebih mahal ketimbang tukang kayu. Mengingat biasanya untuk harga nya dihitung berdasarkan pasang keramik per meter. Kemudian untuk tukang batu terkadang memiliki harga yang sama dengan pekerja borongan cat. Jadi untuk mengkalkulasikan biaya harus disesaukan dengan kemahiran para pekerja.

Untuk yang mencari referensi tarif upah pekerja bangunan terbaru di tahun 2016 di berbagai kota semacam jakarta, bandung, bogor, depok, banten, bekasi, surabaya, tanggerang, bali, malang bisa langsung mengecek daftar harga rata-rata di bawah ini:

Upah Gaji Tukang Bangunan Terbaru 2016

Pekerja Galian dan Pondasi
Galian Tanah Pondasi : 63.000/m3
Pasang batu kali : 93.000/m3
Urungan Tanah leveling lantai : 33.000 /m3
Lantai Kerja :8000/m2
Pekerja Beton Bertulang
Pasang+Bongkar Perancah/Skafolding : 38.000/m2
Pembesian : 3.000/kg
Pemasangan Begisting : 43.000/m2
Bongkar Begisting : 13.000/m2
Pengecoran Readymix ( + Concrete Pump) : 103.000/m3
Pengecoran Readymix ( – Concrete Pump) : 128.000/m3
Pengecoran Site Mix (Manual 1:2:3) : 153.000/m3
Pekerja Pasang Bata
Pasang Bata : 28.000/m2
Pekerjaan Plesteri : 26.000/m2
Acian Dinding : 18.000/m2
Sekonengan : 15.000/m1
Sudutan : 15.000/m1
Tali Air : 15.000 /m1
Pekerja Kusen
Pasang Kusen Pintu : 93.000/unit
Pasang Daun Pintu Panel : 113.000/unit
Pasang Kusen Jendela : 53.000/unit
Pasang Daun Jendela : 78.000/unit
Upah Pekerja Plavon
Pekerjaan pasang Plapon : 35.000/m2 (Kaso 5/7)
Pekerjaan pasang Plapon : 27.000/m2 (Hollow Frame)
Pasang List Plapon : 12.500/m1
Upah Pasang kramik
Pasang Keramik Lantai : 43.000/m2
Pasang Keramik Dinding : 48.000/2
Pasang Keramik Plin : 13000/m1
Upah Pekerjaan Sanitasi
Pasang Closet Duduk :248.000/unit
Pasang Closet Jongkok : 203.000/unit
Pasang Wall Shower : 98.000/unit
Pasang Wastafel : 153.000/unit
Pasang Floordrain : 15.500/unit
Pasang Kran : 15.500/unit
Pasang Bath Up : 578.000/unit
Pemipaan Air Bersih : 23.500/m1
Pemipaan Air Kotor : 25.500/m1
Bak Kontrol : 153.000/unit
Upah Harian Pekerja Cat
Cat Dinding : 70000
Pekerja Bongkaran
Bongkaran Atap : Rp. 65.000
Bongkaran Dinding : Rp. 75.000
Pembersihan bongkaran : Rp. 50.000

Baca artikel upah borongan di tokomaterial.info

Itulah tadi daftar harga pekerja borongan maupun harian yang bisa kami informasikan. Jika anda rasa harga masih terlalu murah, bisa untuk menjelajah ke negeri tetangga, mengingat disana banyak sekali pekerja indonesia. Mengingat biasanya gaji kuli bangunan di malaysia, brunei darusalam, dan negara tetangga lain memiliki patokan yang sedikit lebih mahal. Mungkin cukup sekian dulu semoga info ini bermanfaat.